WINDY AJAK TP-PKK SE-KALBAR JALANKAN PROGRAM ASTA CITA, IMPLEMENTASIKAN MAKAN SEHAT DAN BERGIZI DI KALIMANTAN BARAT
No : 892 /RO-ADPIM
Ket : Publish
WINDY AJAK TP-PKK SE-KALBAR JALANKAN PROGRAM ASTA CITA, IMPLEMENTASIKAN MAKAN SEHAT DAN BERGIZI DI KALIMANTAN BARAT
MEMPAWAH - Program makan sehat dan bergizi oleh Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kalbar, Windy Prihastari, S.STP., M.Si., telah dilaksanakan sejak November 2024 yang dimulai dari wilayah perbatasan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, kemudian dilanjutkan di Kota Pontianak hingga Kabupaten Kubu Raya dan berlanjut kali ini di sekolah-sekolah Kabupaten Mempawah.
Dalam rangka melanjutkan program makan sehat dan bergizi, Windy kemudian melakukan kunjungan ke Sekolah Dasar Negeri (SDN) 5 Mempawah Hilir dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) 1 Mempawah Hilir, Rabu (4/12/2024).
Kedatangan Pj. Ketua TP-PKK ke sekolah-sekolah tersebut, disambut ceria oleh anak-anak dan Windy menyapa hangat anak-anak yang sudah menunggu kehadirannya.
Terlihat juga, Pj. Ketua TP-PKK membagikan makanan sehat bergizi dan susu. Disela-sela itu, Windy juga melontarkan beberapa pertanyaan kepada anak-anak sekolah dan membagikan bingkisan berupa paket belajar kepada yang bisa menjawab.
Setelah anak-anak sekolah tersebut mendapatkan makanan dan minuman, dilanjutkan dengan doa bersama dan makan bersama. Di dalam kotak nasi yang dibagikan berisikan menu ayam kecap, mie goreng dan buah pisang.
Diketahui bahwa pembagian susu dan makanan bergizi tersebut pada SDN 5 Mempawah Hilir ada sekitar 92 siswa dan SMPN 1 Mempawah Hilir sekitar 500 siswa.
Windy mengatakan program tersebut dalam rangka mendukung program dari Presiden Republik Indonesia untuk memberikan makanan sehat gratis kepada anak-anak sekolah.
"Ini merupakan inisiasi dari Tim Penggerak PKK Kalbar untuk melakukan uji coba ke sekolah-sekolah di Mempawah serta mengimplementasikannya. Sebelumnya tadi ada di SDN 5, sekarang di SMPN 1 Mempawah Hilir," katanya.
Dirinya semakin bersemangat saat melihat anak-anak sekolah merasa senang dalam menyambut baik program yang dijalankannya saat ini yakni pembagian makan sehat dan bergizi.
"Tadi melihat antusias anak-anak, saya senang sekali, mereka menyambut program ini dengan senang sekali dan diharapkan memang program ini menjadi salah satu yang kita cita-citakan untuk mewujudkan generasi emas 2045," tuturnya.
Windy juga menambahkan bahwa program makan sehat dan bergizi akan terus berjalan dan nantinya akan berlanjut pada kunjungan ke daerah-daerah Kalbar.
"Insyaallah nanti akan kami lanjutkan ke daerah lain, kemarin kami menyentuh PAUD juga dalam rangka New Posyandu yang merupakan salah satu SPM bidang pendidikan khususnya PAUD transisi menuju SD," tambahnya.
Lebih lanjut, Windy mengajak semua pihak khususnya TP-PKK seluruh Kalbar untuk terus mendukung program makan sehat bergizi gratis dari Presiden Republik Indonesia yang termasuk dalam program Asta Cita.
"Saya mengajak seluruh TP-PKK se-Kalbar untuk terus melakukan inovasi dan mempersiapkan program-program yang kita siapkan untuk mencapai Asta Cita tersebut," ajak Windy.
Terakhir dirinya mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Mempawah dan TP-PKK Mempawah atas dukungannya kepada TP-PKK Kalbar dalam menjalankan program makanan sehat dan bergizi.
"Saya ucapkan terima kasih kepada jajaran Pemerintah Kabupaten Mempawah dan Pj. Ketua TP-PKK Mempawah beserta jajaran yang telah bersedia menerima program ini. Kami berharap program dari presiden yang masuk dalam program Asta Cita wajib kita dukung," tutup Windy.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Mempawah, El Zuratnam, mengapresiasi langkah yang telah dilakukan oleh Pj. Ketua TP-PKK Kalbar dalam melaksanakan program dari Presiden yakni pemberian makan sehat dan bergizi bagi anak-anak.
"Mudah-mudahan anak-anak kita di Mempawah bertambah sehat, makin eksis dan bisa mengimplementasikan kepada orang tuanya bahwa ini merupakan salah satu makanan yang wajib dikonsumsi," ucapnya.
El Zuratnam berharap kedepannya program ini akan berjalan sesuai dengan program dari Presiden Republik Indonesia dan berdampak pada sekolah yang ada di seluruh Kabupaten Mempawah.
"Mudah-mudahan kegiatan ini dapat berjalan dengan sesuai rencana dan nantinya akan menyeluruh di sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Mempawah," tutupnya. (Wnd/irm)